News

SMP 2 Syamtalira Bayu Aceh Utara terbakar, kerugian mencapai Rp100 juta

Kebakaran melanda SMP Negeri 2 Syamtalira Bayu, Kabupaten Aceh Utara pada Sabtu (28/5/2022). Akibat musibah ini,  tiga ruangan ludes terbakar dan kerugian ditaksir mencapai Rp100 juta.
Petugas memadamkan api yang membakar SMP Negeri 2 Syamtalira Bayu, Aceh Utara, Sabtu (28/5/2022). (Rizkita/popularitas.com)

POPULARITAS.COM – Kebakaran melanda SMP Negeri 2 Syamtalira Bayu, Kabupaten Aceh Utara pada Sabtu (28/5/2022). Akibatnya, tiga ruangan ludes terbakar dan kerugian ditaksir mencapai Rp100 juta.

Tiga ruangan tersebut yaitu dua ruang multimedia, gudang peralatan kelas seperti kursi, meja, buku rapor dan ruang osis.

Kepala SMP Negeri 2 Syamtalira Bayu, Abu Bakar mengatakan, pihaknya tidak mengetahui pasti kronologis dan penyebab kebakaran tersebut, karena saat kejadian guru dan siswa sedang beraktivitas belajar mengajar di kelas masing-masing.

“Siang tadi kan masih jam belajar, lalu ada siswa keluar kelas pergi ke toilet melihat ada asap tebal keluar dari ruang itu dan kita bergegas menghubungi pemadam kebakaran,” kata Abu Bakar, kepada popularitas.com.

Tidak lama setelah itu, kobaran api membakar seisi ruangan peralatan sekolah tersebut dan siswa yang tengah melakukan aktivitas belajar mengajar pun berhamburan keluar saat terjadinya kebakaran.

Empat unit pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk pemadaman. Api berhasil dipadamkan selama 40 menit. Tidak ada korban dalam insiden tersebut, sebab saat kejadian ruangan sedang kosong.

“Dugaan kita kebakaran terjadi akibat korsleting listrik. Sementara kerugian ditaksir mencapai Rp 100 juta lebih. Sejauh ini kursi kita pakai yang lama dulu, kursi yang baru sudah terbakar,” sebutnya.

Shares: