News

Pria di Aceh Utara diamankan usai umumkan diri sebagai Imam Mahdi

Seorang pria di Kabupaten Aceh Utara, Armia bin Usman, diamankan warga usai mengumumkan dirinya sebagai Imam Mahdi melalui pengeras suara Masjid Al-Khalifah Ibrahim Matangkuli, kabupaten setempat, Rabu (19/1/2022).
Warga Aceh Utara diamankan usai mengaku diri sebagai Imam Mahdi, Rabu (19/1/2022) malam. (Ist)

POPULARITAS.COM – Seorang pria di Kabupaten Aceh Utara, Armia bin Usman, diamankan warga usai mengumumkan dirinya sebagai Imam Mahdi melalui pengeras suara Masjid Al-Khalifah Ibrahim Matangkuli, kabupaten setempat, Rabu (19/1/2022) malam.

Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Pol Winardy menjelaskan, kejadian itu bermula saat Armia mendatangi Masjid Besar Al-Khalifah Ibrahim Matangkuli.

“Kemudian yang bersangkutan masuk dan langsung mengambil pengeras suara untuk menyampaikan semacam tausiah,” kata Winardy dalam keterangannya, Kamis (20/1/2022).

Dalam tausiahnya itu, ia menyebut kalau dirinya merupakan “Imam Mahdi”, anak Rasulullah Muhammad dan akan menyampaikan pesan-pesan dari Rasulullah.

“Isi tausiahnya begini ‘Saya adalah Imam Mahdi, anak dari Rasulullah Muhammad. Saya hanya ingin menyampaikan pesan-pesan dari Rasulullah’,” ucap Winardy meniru ucapan saudara Armia.

Tidak lama setelah itu, Armia langsung diamankan oleh warga yang saat itu berada di masjid dan diserahkan kepada petugas untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

“Yang bersangkutan diamankan agar tidak diamuk massa,” ucap Winardy.

Shares: