News

Pemerintah Aceh anggarkan Rp9,7 miliar pengadaan buku antikorupsi

Pemerintah Aceh melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, anggarkan dana senilai Rp9,7 miliar untuk pengadaan buku antikorupsi. Lelang proyek tersebut telah ditayangkan lewat laman lpse.acehprov.go.id
Pemerintah Aceh anggarkan Rp9,7 miliar pengadaan buku antikorupsi
Tangkapan layar lelang tender pengadaan buku anti korupsi di laman lpse.acehprov.go.id

POPULARITAS.COM – Pemerintah Aceh melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, anggarkan dana senilai Rp9,7 miliar untuk pengadaan buku antikorupsi. Lelang proyek tersebut telah ditayangkan lewat laman lpse.acehprov.go.id

Dipantau dari laman lpse.acehprov.go.id, paket berkode tender 48524106, dengan nama Pengadaan dan Pengolahan Buku Anti Korupsi untuk Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Se- Aceh dan Perpustakaan SMA/SMK Se- Aceh, bersumber dari APBA 2022.

Tender lelang paket itu ditayangkan pada 5 Agustus 2022, dan hingga berita ini diturunkan, sebanyak 46 perusahaan telah mendaftar untuk ikut pelaksanaan proyek tersebut.

Shares: