Headline

T Firmansyah Calon Tunggal Musda Gapensi Aceh

T Firmansyah, dipastikan akan terpilih secara aklamasi pada musyawarah daerah (Musda) Gabungan Pelaksana Jasa Kontruksi Indonesia (Gapensi) Aceh ke-IX, yang akan berlangsung pada 20-31 Juli 2019 mendatang.
T Firmansyah

BANDA ACEH (popularitas.com) : T Firmansyah, dipastikan akan terpilih secara aklamasi pada musyawarah daerah (Musda) Gabungan Pelaksana Jasa Kontruksi Indonesia (Gapensi) Aceh ke-IX, yang akan berlangsung pada 20-31 Juli 2019 mendatang.

Kepastian bahwa Paman Dedek sapaan karib T Firmansyah merupakan calon tunggal, disampaikan oleh T Alaidinsyah, yang merupakan Ketua SC Musda Gapensi Aceh, kepada media ini, Jumat, 26 Juli 2019.

“Proses pendaftaran berakhir hari ini, dan telah ditutup sejak pukul 16.00 WIB tadi, dan hanya satu yang mengembalikan berkas pendaftaran, yakni T Firmansyah,” katanya.

Dengan hanya satu calon tunggal ini, kata T Alaidisnyah, maka pada Musda nanti, seluruh peserta musyawarah hanya akan menetapkan saudara T Firmansyah sebagai Ketua Umum Gapensi Aceh periode 2019-2024.

Dalam aturan organisasi, jika hanya ada satu calon yang mendaftar, maka forum Musda secara langsung akan menetapkan secara aklamasi, dan hal ini sesuai dengan ketentuan yang ada, terang Alaidinsyah.

Sementara itu, T Firmansyah, yang dihubungi media ini secara terpisah, guna diminta pendapatnya terkait dengan hanya dirinya sebagai calon tunggal ketua umum Gapensi Aceh, dan kemungkinan Musda akan menetapkanya secara aklamasi, Ia menerangkan bahwa, pada, hari Jumat, 26 Juli 2019, saya bersama puluhan rekan-rekan yang selama ini bergelut pada bidang jasa konstruksi di Aceh, telah secara resmi mengembalikan formulir pendaftaran sebagai bakal calon ketua umum Gapensi Aceh periode 2019-2024.

Bagi dirinya, pengembalian formulir tersebut, setelah terlebih dahulu melengkapi seluruh aspek persyaratan administrasi yang ditetapkan oleh Steering Commite (SC) Musda Gapensi Aceh ke-IX, adalah suatu bentuk kesungguhan dan keseriusan saya untuk menggawangi organisasi ini selama lima tahun kedepan.

Selama ini, ada begitu banyak kemajuan organisasi Gapensi selama dipimpin oleh para senior dan pendahulu kita, dan kengininan saya, untuk terus mempertahankan apa yang sudah dicapai tersebut, dan terus melakukan berbagai inovasi dan kreativitas agar organisasi yang kita cintai ini semakin tumbuh besar, kuat, mandiri dan professional.

Dan sebagai kandidat ketua umum Gapensi Aceh periode 2019-2024, terangnya, Ia punya mimpi dan keinginan untuk terus bekerja dan mengabdi bagi organisasi ini yang turut membesarkannya.

“Saya punya mimpi dan visi besar terhadap Gapensi Aceh,” katanya.

Menurutnya, jikapun nantinya dirinya akan ditetapkan secara aklamasi dalam Musda Gapensi Aceh, Ia akan mengajak seluruh stakeholder usaha bidang jasa kontruksi, untuk berhimpun dalam wadah ini, dan secara bersama-sama mendukung berbagai program pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Aceh, dan pemerintah kabupaten dan kota.

T Firmansya menerangkan, jika nanti, Allah berketapan dirinya diberikan amanah memimpin organisasi Gapensi Aceh, dirinya ingin membangun visinya, yakni mewujudkan organisasi Yang Profesional, Mandiri, dan Berkeahlian dalam bidang jasa kontruksi di Aceh. “Ini visi saya bagi organisasi ini kedepan,” katanya.

Untuk mewujudkan visi tersebut, paparnya, Ia bersama dengan seluruh kepengurusan yang nanti terbentuk, akan menghimpun seluruh stakeholder bidang jasa usaha kontruksi untuk bersatu, dan bergabung dengan organisasi besar ini dalam mewujudkan pembangunan di Aceh. Selain itu juga, Ia akan melakukan pendataan dan asessement terhadap seluruh keahlian anggota Gapensi di Aceh, dan akan terus mengupdate keahlian para anggota.

Upaya sertifikasi kompetensi pada bidang usaha jasa kontruksi akan menjadi fokus dan perhatian dirinya, hal ini dimaksudkan agar perusahaan yang berhimpun dalam organisasi ini dapat terus meningkatkan kemampuan personil guna menjawab kebutuhan dan tantangan dunia konstruksi yang terus berkembang.

Dan tugas penting yang juga akan Ia lakukan, adalah membangun kerjasama yang stategis dan taktis dengan pemerintah Aceh, dan juga pemerintah kabupaten dan kota, guna membangun kemitraan untuk pembangunan provinsi ini kedepan.

Selain itu juga, Gapensi akan membangun kerjasama dengan berbagai pihak, terutama kalangan akademisi, kampus dan universitas, untuk melahirkan gagasan, inovasi dan kreativitas baru dalam bidang jasa usaha kontruksi. “Dunia jasa konstruksi terus berkembang, dan dibutuhkan terobosan dan inovasi untuk menjawab tantangan kedepan,” tukasnya. (SKY)

Shares: