News

Pleno KIP Belum Selesai, Nama Caleg DPR RI Asal Aceh Sudah Tersebar

Ilustrasi rapat pleno KIP Aceh | Foto Media Center

BANDA ACEH (popularitas.com) – Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh kembali menggelar rapat pleno rekapitulasi dan penetapan hasil perhitungan suara pemilu 2019. Rapat digelar di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Jumat, 10 Mei 2019.

Rapat pleno hari keempat ini dimulai sejak pukul 09.00 WIB tadi dengan rekapitulasi dan penetapan hasil pemilu 2019 untuk Kabupaten Aceh Jaya. Selanjutnya, rapat yang dipimpin Ketua KIP Aceh Syamsul Bahri bersama para komisioner lainnya tersebut juga telah merekap hasil Pemilu Kabupaten Aceh Selatan.

Informasi yang dikutip dari website resmi KIP Aceh menyebutkan, rapat bakal dilanjutkan kembali usai salat Jumat. Sementara agenda rapat yaitu rekapitulasi dan penetapan hasil untuk Kabupaten Gayo Lues dan Aceh Singkil.

Sebelumnya, Kamis, 9 Mei 2019, KIP Aceh juga telah menggelar rapat pleno terbuka untuk perolehan suara pemilu di Kabupaten Simeulue, Nagan Raya, dan Aceh Tengah.

Pelaksanaan rapat tersebut bahkan dilanjutkan hingga malam dengan agenda rekap hasil pemilu Kota Banda Aceh, Pidie Jaya, Sabang, Aceh Barat Daya, Aceh Tamiang, Bireuen, Aceh Barat, Subulussalam, Bener Meriah, dan Simeulue.

Meskipun rapat pleno KIP Aceh terkait hasil Pemilu 2019 masih berlangsung, tetapi kabar pemilik kursi untuk setiap kabupaten dan kota di Aceh sudah banyak beredar dan diperbincangkan publik. Khusus untuk perolehan kursi DPR Aceh, misalnya.

Berdasarkan informasi yang diterima popularitas.com menyebutkan, Partai Aceh yang menguasai parlemen DPRA pada 2014 lalu justru kehilangan banyak kursi di pemilihan kali ini. Kondisi serupa juga dialami oleh partai NasDem.

Baca: Pleno KIP Aceh Baru Mulai, Pemilik 81 Kusi DPRA Sudah Beredar Luas

Sementara untuk DPR RI diduga hanya tujuh partai politik yang berhasil mengirim kadernya ke Senayan. Ketujuh partai tersebut adalah PAN, PKB, PKS, PPP, Gerindra, Demokrat, dan Golkar. Mereka yang diperkirakan lolos dari Dapil Aceh I di antaranya Nazaruddin Dek Gam dari PAN, Rafly dari PKS, Salim Fakhry dari Golkar, T Riefky Harsya Demokrat, Fadhlullah Gerindra, Illiza Saaduddin Djamal dari PPP, dan terakhir Irmawan dari PKB.

Dapil Aceh I terdiri atas 15 kabupaten kota yaitu Sabang, Banda Aceh, Aceh Besar, Pidie, Pidie Jaya, Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, Simeuleu, Abdya, Aceh Selatan, Singkil, Subulussalam, Aceh Tenggara, dan Gayo Lues.

Untuk Dapil Aceh II DPR RI diperkirakan mereka yang lolos adalah TA Khalid Gerindra, Nasir Djamil PKS, Muslim Demokrat, Ruslan M Daud PKB, Ilham Pangestu Golkar, dan Anwar Idris dari PPP.

Dapil Aceh II meliputi delapan kabupaten dan kota yaitu Aceh Tamiang, Langsa, Aceh Timur, Aceh Utara, Lhokseumawe, Bireuen, Bener Meriah, dan Aceh Tengah.

Di pemilihan umum legislatif untuk DPD RI dipastikan Sudirman atau kerap disapa Haji Uma melenggang kembali ke Senayan. Caleg petahana tersebut hingga saat ini telah mengantongi hampir 1 juta suara dari seluruh Aceh. Sementara caleg DPD lainnya yang diperkirakan lolos adalah Fadhil Rahmi, dan Fachrul Razi MIP.

Di posisi terakhir masih ada nama Abdullah Puteh, Hasanuddin Darjo serta dr Irsalina Husna Azwir yang hasil perolehan suara masing-masing, masih saling mengejar antara satu sama lain.

Meskipun nama-nama para caleg yang lolos sudah diperbincangkan oleh publik, tetapi hasil resmi tetap ditetapkan melalui rapat pleno KIP Aceh yang masih berlangsung hingga Minggu, 12 Mei 2019 mendatang.* (BNA/DBS)

Shares: