InsfrastrukturNews

Pembangunan Atap Pelindung PPS Samudera Dipacu

Asisten II Sekda Aceh, Teuku Ahmad Dadek memantau pengerjaan pembangunan atap PPS Samudera Lampulo. | FOTO: ist

BANDA ACEH (pupularitas.com) – Asisten II Sekda Aceh, Teuku Ahmad Dadek, mengapresiasi Pemerintah Kota Banda Aceh yang berinisiatif merelokasi pedagang ikan dari Pelabuhan Perikanan Samudera Kutaraja Lampulo ke pasar ikan miliknya Pemko.

Pemindahan itu dilakukan sebab tengah ada pengerjaan pembangunan atap pelindung di PPS Samudera. Selain pembangunan atap, Pemerintah Aceh juga melakukan pengerukan kolam labuh, merehab lantai TPI, menutup saluran, talud, turap, pipa air bersih, dan menara pantau. Anggaran pembangunan tersebut bersumber dari APBA 2019, dengan nilai Rp30 miliar.

“(Untuk kesempurnaan pembangunan) Tahun 2020 juga ada pembangunan pagar dan break water,” kata Ahmad Dadek saat meninjau lokasi itu pada Minggu, 1 Desember 2019.

Dadek meminta agar rekanan memacu pengerjaan proyek tersebut sehingga penyelesaiannya tepat waktu. Salah satu cara yang bisa ditempuh adalah menambah tukang dan jam kerja.

Selain itu Dadek meminta kepada masyarakat dan DKP propinsi Aceh untuk mencari cara membangun budaya bersih dan membersihkan PPS.

“Ada delapan orang tenaga kebersihan tetapi kalau sampah masih dibuang sembarangan tempat maka PPS tetap kotor,” kata Dadek. (RIL)

Shares: