NewsOlahraga

PBSI Aceh akan hadapi Kalteng, Jabar dan Papua hari pertama Piala Presiden 2022

Gelaran Piala Presiden 2022, secara resmi di buka oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainuddin Amali, Senin (1/8/2022) di GOR Nanggala Kopassus, di Jakarta. Pertandingan yang dikuti oleh 30 provinsi di Indonesia itu, akan berlangsung hingga 6 Agustus 2022 mendatang.
PBSI Aceh akan hadapi Kalteng, Jabar dan Papua hari pertama Piala Presiden 2022
Kontingen Aceh yang ikut dalam pertandingan Piala Presiden RI 2022 di Jakarta, Senin (1/8/2022). FOTO : Bid Humas PBSI Aceh

POPULARITAS.COM – Gelaran Piala Presiden 2022, secara resmi di buka oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainuddin Amali, Senin (1/8/2022) di GOR Nanggala Kopassus, di Jakarta. Pertandingan yang dikuti oleh 30 provinsi di Indonesia itu, akan berlangsung hingga 6 Agustus 2022 mendatang.

PBSI Aceh sendiri, mengirimkan empat atletnya untuk bertanding pada even kejuraan bulutangkis tersebut, mereka adalah Anggraini Mareta LR yang akan turun pada kelas tunggal anak putri U-13, kemudian Farhan Abrar yang akan bertanding pada kelas tunggal pemula putra U-15, Nayyara Eflianda yang akan bertanding pada tunggal pemula putri U-15, dan terakhir pasangan ganda  Farhan Abrar dan Bathlathun Al Basil yang akan turun pada ganda pemula putra U-15.

Ketua Bidang Pembinaan Prestasi PBSI Aceh, Ariyansyah, dalam keterangannya, Senin (1/8/2022), menjelaskan, pada hari pertama Kejuaraan Piala Presiden RI 2022, atlet bulutangkis daerah provinsi ujung barat Sumatra tersebut, akan bertanding melawan Papu, Jawa Barat, dan Kalimantan Tengah.

Dijadwalkan, Senin (1/8/2022), Anggraini Mareta LR, yang turun dikelas tunggal anak putri U13, akan bertanding hadapi pemain Papua, Cika Armelita Horman, kemudian, Nayyara Eflianda, yang diturunkan di kelas tungga pemula Putri U-15, akan berhadapan dengan Qaylia Azmalani  dari Kalimantan Tengah. Sedangkan, Farhan Abrar yang turun di kelas tunggal pemula Putra, akan berhadapan dengan Bagir Adinoto dari Jawa Barat.

Sistem pertandingan sendiri, sambung Aribond karib Ariyansyah disapa, menggunakan sistem draw 64 atau babak pertama 64 besar. Harapan kita, atlet yang dikirimkan PBSI Aceh ini Tampil prima, dan terjaga kebugaran fisiknya agar dapat lewati setiap babak.

Sementara itu, Ketua Umum PBSI Aceh, Safaruddin menambahkan, atlet yang dikirimkan pihaknya merupakan yang terbaik, dan telah melewati fase seleksi yang ketat sebelum diterjunkan pada pertandingan Piala Presiden 2022 di Jakarta.

Untuk hadapi pertandingan tersebut, katanya lagi, PBSI Aceh juga telah melakukan training cetre atau pemusatan pelatihan untuk memantapkan kebugaran fisik, dan juga skil para pemain. Harapan kita, semua atlet yang bertanding dapat torehkan prestasi dan harumkan nama Aceh di ajang olaharga bulutangkis skala nasional itu.

Shares: