InsfrastrukturNews

Jembatan Putus, Aktivitas Ekonomi Warga Tanah Luas Terhambat

Kondisi jembatan putus di Aceh Utara. (Dok Polsek Tanah Luas)

POPULARITAS.COM – Warga Desa Buket Makarti, Kecamatan Tanas Luas, Kabupaten Aceh Utara mengeluhkan turunnya aktivitas perekonomian warga, semenjak jembatan gantung di kawasan itu putus diterjang banjir beberapa waktu lalu.

Kepala Desa Buket Makarti, Muzamil kepada Popularitas.com mengatakan, aktivitas masyarakat sangat terhambat karena putusnya jembatan itu. Bahkan ia mengaku ada oknum yang mengambil keuntungan ditengah musibah yang melanda mereka.

“Selama ini kami melintas menggunakan rakit, tapi harus membayar Rp 15 ribu hingga Rp 20 ribu pulang pergi setiap kali menyebrang, itu hitunganya satu kendaraan dan perkepala, bayangkan saja apabila dua kali hingga empat kali saya dan warga lainya saat menyebrang, padahal lagi musibah tapi ada yang mengambil manfaat,” sebut Muzamil, Selasa sore (29/12/2020).

Kata dia, hal itu terpaksa dilakukan agar memudahkan pihaknya melakukan aktivitas sehari-harinya, selama ini jembatan itu adalah jalan satu-satunya dimanfaatkan masyarakat untuk melintas menuju ke perkotaan.

“Ada jalan satu lagi, jalan Ulee Buket Caradih, jarak tempuhnya sampai dua jam, kondisi jalan juga sangat memprihatinkan tidak bisa dilewati kendaraan roda dua karena badan jalan berbatuan dan longsor. Kendaraan yang bisa dilalui jalan itu adalah kendaraan khusus pengangkut buah sawit saja,” kata Muzamil.

Pihaknya berharap kepada pemerintah agar dapat membangun jalan lintas Ulee Buket Caradih. Meskipun memakan waktu lama tidak masalah bagi masyarakat setempat. Hanya saja kondisi jalan rawan longsong dan tidak dapat dilalui oleh masyarakat.

Sehingga saat ini masyarakat menyebrangi sungai dengan rakit yang disewakan.

“Memang rakit itu bermanfaat bagi warga tapi harus membayar, hal itu juga menyulitkan bagi masyarakat kami, selama ini rakit itu hanya bisa menyebrangi sungai saja tapi tidak untuk bisa mengangkut hasil tani, kami berharap agar jalan lintas Ulee Buket Caradih bisa di bangun agar dapat dilalui,” katanya.

Editor: dani

Shares: