News

Gempa di Banten, pegawai KPK panik berlomba turuni tangga

Gempa magnitudo 6,7 di Banten dirasakan hingga Jakarta. Gempa membuat pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang berada di dalam gedung panik.
Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Foto: Saifullah

POPULARITAS.COM – Gempa magnitudo 6,7 di Banten dirasakan hingga Jakarta. Gempa membuat pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang berada di dalam gedung panik.

“Sempat terjadi kepanikan pegawai sehingga berlomba menuruni tangga,” ujar Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron, dikutip dari Liputan6.com, Jumat (14/1/2022).

Ghufron menyebut, seluruh pimpinan dan pegawai lembaga antirasuah dalam kondisi baik. Gempa hanya menimbulkan kepanikan pimpinan dan pegawai.

“Alhamdulillah segenap pimpinan dan pegawai baik. Hanya menimbulkan kepanikan,” kata Ghufron.

Gempa dirasakan beberapa detik di wilayah Jakarta.

Dari sejumlah pegawai yang terlihat keluar gedung di antaranya Deputi Penindakan dan Eksekusi Karyoto, Deputi Pencegahan dan Monitoring Pahala Nainggolan, Direktur Pelacakan Aset, Pengelolaan Barang Bukti dan Eksekusi (Labuksi) Mungki Hadipratikto, dan Plt Juru Bicara KPK, Ipi Maryati Kuding.

Tak hanya pegawai, awak media juga turut keluar dan memilih berada di halaman depan gedung KPK.

Gempa magnitudo 6,7 mengguncang Banten, Jumat (14/1/2022). Gempa terjadi pada pukul 16.05 WIB.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan, lokasi gempa pada koordinat 7.01 LS, 105.26 BT atau 52 km Barat Daya Sumur, Banten.

BMKG menyatakan, kedalaman gempa 10 Km. Gempa tidak berpotensi tsunami.

Shares: