News

Dua Jemaah Haji Dirujuk ke RSUZA Banda Aceh

Kondisi Bayi Pasien Covid-19 yang Melahirkan di RSUDZA
Ilustrasi. Suasana di RSUZA Banda, Rabu 17 April 2019 (Fahzian)

BANDA ACEH (popularitas.com) – Dua orang Jemaah Haji Aceh yang baru tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Blangbintang, Aceh Besar, terpaksa dirujuk ke RSUD Zainoel Abidin Banda Aceh.

Kedua Jemaah itu merupakan kelompok terbang (kloter) 3 asal Kabupaten Aceh Tengah, Bener Meriah, Gayo Lues, Aceh Tenggara, Nagan Raya dan Kota Subulussalam dengan jumlah total 391 jemaah. Mereka tiba di bandara SIM, Jumat, 6 September 2019.

Panitia Kesehatan Debarkasi Aceh, dr Maya Sofia menyebutkan, jemaah yang dirujuk ke RSUZA, yaitu Solihin Saleh (63) dari Gayo Lues karena didiagnosa kanker tenggorokan, dan Satunah Raub Abdullah (55) jemaah haji asal Aceh Tenggara dengan diagnosa hipertensi.

“Setelah diobservasi di klinik debarkasi ternyata Satunah Raub tensinya tidak turun, makanya kita rujuk untuk mendapat terapi lebih lanjut. Keduanya dari bandara langsung kita rujuk ke RSUZA untuk mendapat rawatan lanjutan,” katanya.

Ia melanjutkan, saat ini total Jemaah haji Aceh yang dirawat di RSUZA sudah 5 jemaah dari kloter 1 sampai dengan 3 yang telah tiba di Aceh.

Sementara itu, Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi/Debarkasi Aceh, Daud Pakeh menjelaskan bahwa jemaah kloter yang kembali ke Aceh sama dengan jumlah yang berangkat, yaitu 391 orang dengan rincian 165 jemaah laki-laki dan 226 perempuan.

“Alhamdulillah jemaah kloter 3 kembali dengan jumlah sebagaimana waktu berangkat, tidak ada yang meninggal dunia di Arab Saudi,” jelasnya.

Jemaah kloter 3 berangkat dari Bandara Prince Mohammad bin Abdul Aziz (MED) Kamis 5 September 2019 pukul 13.00 Waktu Arab Saudi (WAS), dan tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda Jum’at, 6 September sekira pukul 01.09 Waktu Indonesia Barat (WIB).

Disamping itu, humas PPPIH, Muhammad Nasril mengatakan, sudah 1.171 jemaah haji yang tiba di Aceh, masing-masing 392 jemaah kloter 1, 388 jemaah dari kloter 2, dan 391 jemaah kloter 3.

“Sekarang yang masih di Arab Saudi jumlahnya 3.465 jemaah,” katanya.

Ia juga menyampaikan, seluruh jemaah haji Aceh yang masih di Arab Saudi sudah meninggalkan Mekkah. Para jamaah juga semuanya sudah di Madinah untuk melaksanakan ibadah Arbain, ziarah ke tempat sejarah dan persiapan kembali ke tanah air.* (ASM)

Shares: