Dinas Kebudayaan dan Pariwisata AcehNews

Cut Zuhra Hibur Pengunjung Aceh Festival Ramadhan 2021

Penyanyi nasional asal Aceh, Cut Zuhra Lida Indosiar tampil menghibur pengunjung Aceh Festival Ramadhan (AFR) 2021 di Taman Budaya Banda Aceh, Selasa (27/4/2021). (Muhammad Fadhil/popularitas.com)

POPULARITAS.COM – Penyanyi nasional asal Aceh, Cut Zuhra Lida Indosiar tampil menghibur pengunjung Aceh Festival Ramadhan (AFR) 2021 di Taman Budaya Banda Aceh, Selasa (27/4/2021).

Tampil dengan busana putih dan kuning, gadis asal Kabupaten Bireuen itu mempersembahkan sejumlah lagu seperti Maulana Ya Maulana, Ahmad ya Habibi, Syaikhona dan Aisyah.

Di sela-sela bernyanyi, Cut Zuhra ikut memberi semangat kepada para pengunjung. Cut Zuhra juga meminta para pengunjung untuk menjaga protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

“Tetap semangat walaupun panas-panas ya, tentunya tetap menjaga protokol kesehatan,” kata Cut Zuhra.

Untuk diketahui, Aceh Festival Ramadhan (AFR) 2021 menjadi salah satu dari tiga Top Event Aceh tahun ini yang mengusung tema “Wonderful Ramadhan in Aceh” mulia 26 April hingga 2 Mei mendatang.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh Jamaluddin, yang ikut hadir sekaligus membuka kegiatan AFR 2021 menyampaikan, festival ini merupakan agenda tahunan dalam rangka menyambut dan memeriahkan bulan suci Ramadhan di Aceh.

“Tahun 2020 event ini sempat ditiadakan akibat tingginya kasus Covid-19, dan rasa syukur Alhamdulillah pada tahun ini Aceh Ramadhan Festival kembali digelar,” ujar Jamaluddin.

Kata Jamaluddin, festival ini digelar dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, melalui prinsip 4M, yakni Menjaga jarak, Memakai masker, Mencuci tangan dan Menghindari kerumunan.

“Selain itu juga disediakan alat protokol kesehatan di beberapa titik venue acara demi kenyamanan dan keselamatan pengunjung selama kegiatan berlangsung,” kata Jamaluddin.

Editor: dani

Shares: