Dinas Kebudayaan dan Pariwisata AcehNews

Aceh Target Juara Umum pada API 2021

Ilustrasi, Kepala Dinas Pariwisata dari sembilan kabupaten/kota di Aceh membahas strategi memenangi API 2021 di Disbudpar Aceh, Banda Aceh, Jumat (16/7/2021). (Muhammad Fadhil/popularitas.com)

POPULARITAS.COM – Provinsi Aceh menargetkan meraih juara umum pada Anugerah Pesona Indonesia (API) 2021. Untuk mencapai ini, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh menyusun berbagai strategi.

“Hari ini kami mengumpulkan 9 Kadis Pariwisata kabupaten/kota yang ikut dalam nominasi untuk membahas berbagai strategi, sinergitas dan juga untuk mendapatkan dukungan dari semua pihak terhadap API Award 2021,” kata Kepala Disbudpar Aceh, Jamaluddin kepada wartawan, Jumat (16/7/2021).

Jamaluddin menyebutkan, Aceh tahun ini berhasil meraih 12 nominasi dari sembilan kabupaten/kota pada API Award 2021. Jumlah ini merupakan yang terbanyak sepanjang anugerah tersebut digelar.

“Memiliki 9 nominasi, tentunya kita optimis, 2021 ini kita menargetkan juara umum di API Award 2021 sehingga ini momentum kebangkitan pariwisata kita di tengah tengah badai pandemi Covid-19,” ucap Jamaluddin.

Ia menjelaskan, dalam API 2021, Disbudpar Aceh memanfaatkan teknologi digital untuk melakukan promosi, salah satunya dengan mencoba inovasi dalam bentuk barkode.

Menurut Jamaluddin, inovasi seperti itu akan mempermudah masyarakat untuk melakukan voting pada nominasi API 2021.

“Jadi kalau dulu masyarakat harus mengetik, hari ini dengan barkode langsung difoto, keluar nanti, langsung bisa dikirimkan. Jadi menjadi lebih simpel,” jelas dia.

Dalam kesempatan itu, Jamaluddin juga mengajak semua pihak untuk sama-sama mendukung sejumlah destinasi wisata di Aceh yang masuk dalam nominasi API 2021 dengan cara menvoting.

“Mari sama-sama kita dukung dengan cara vote, ajakan inj juga berlaku untuk kabupaten/kota yang tidak masuk dalam nominasi,” kata Jamaluddin.

12 Nominasi API 2021

Minuman Tradisional: Kopi Khop-Aceh Barat: API 2B

Promosi Pariwisata Digital: IG@Explore_Gayo-Aceh Tengah-API 3F

Brand Pariwisata:  Charming Banda Aceh-Banda Aceh: API 4B

Destinasi Belanja: Paya Ilang-Aceh Tengah: API 5H

Cindera Mata: Kasab Sulam Emas-Aceh Singkil: API 6E

Ekowisata: Ujung Tamiang-Aceh Tamiang: API 9J

Dataran Tinggi: Sigantang Sira-Aceh Selatan: API 10H

Festival Pariwisata: Festival Pulau Banyak-Aceh Singkil: API 14G

Destinasi Kreatif: Anjungan Tapak Tuan Tapa-Aceh Selatan: API 15A

Destinasi Unik: Seladang Kopi-Bener Meriah: API 16F

Destinasi Baru: Air Terjun Silelangit-Subulussalam: API 17A

Surga Tersembunyi: Gua Sarang-Sabang: API 18E.

Editor: dani

Shares: